NgawiPorprov Jatim 2023, Jumlah Medali Bertambah Tiga tapi Peringkat Melorot

Porprov Jatim 2023, Jumlah Medali Bertambah Tiga tapi Peringkat Melorot

Date:

Radio Songgolangit 14.00

Ngawi – Prestasi Ngawi dalam Pekan Olahraga Provinsi alias porprov mengalami anomali. Terlihat dari hasil akhir porprov VIII Jawa Timur 2023.

Dalam ajang porprov Jatim tahun ini, kontingen Kabupaten ini mengoleksi total 42 medali dan menempati peringkat ke-28 dari total 38 kota/kabupaten peserta.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Ngawi Faisol mengatakan, Jumlah koleksi medali pada ajang pesta olahraga yang selesai Sabtu (18/9) lalu itu sejatinya lebih banyak ketimbang porprov VII yang hanya 39 medali. Akan tetapi, posisi Ngawi turun tujuh setrip, sebelumnya menempati peringkat ke-21. Karena persaingan dalam porprov VIII lebih tinggi, kemarin (19/9).

Menurut Faisol, cabang olahraga (cabor) tinju bisa menjadi pembeda seandainya perlombaannya tidak dihentikan.

Sebab empat dari total 14 atlet yang dikirim telah melenggang ke babak semifinal. Sementara 10 lainnya masuk delapan besar.

Kalau cabor tinju masih lanjut, masih ada kesempatan memenuhi target masuk 15 besar.

Optimisme Faisol itu merujuk pada capaian porprov VII. Tinju kontingen Ngawi keluar menjadi juara umum.

Tidak tanggung-tanggung, atletnya membawa pulang tiga medali emas, lima perak, dan empat perunggu. (Gm/RadarMadiun)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

two × two =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Operasi Zebra Semeru 2024 di Ponorogo, Pengendara Tertib Dapat Reward

Ponorogo - Satlantas Polres Ponorogo memiliki cara tersendiri untuk...

Kemenag Pastikan Tidak Ada Larangan Pernikahan di Hari Libur: Penghulu Siap Layani di Lokasi Pilihan

Ponorogo - Kementerian Agama (Kemenag) mengklarifikasi bahwa tidak ada...

MTSN 2 Ponorogo Sabet Prestasi di Kejuaraan Lomba PBB Tingkat SMP Sederajat

Ponorogo - Pada Upacara peringatan HUT TNI ke-79 yang...

Penipuan Mengatasnamakan Pengobatan Ida Dayak

Ponorogo - Ramai menjadi perbincangan warganet di Ponorogo bawasanya...