UncategorizedMinibus Jatuh di Jurang Palopo Tewaskan Pendeta, Istri Korban Terluka

Minibus Jatuh di Jurang Palopo Tewaskan Pendeta, Istri Korban Terluka

Date:

Sulawesi Selatan – Sebuah minibus yang ditumpangi pendeta bernama Yahya Boong dan istrinya, Adriana Siang jatuh di jurang 30 meter di Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel). Insiden tersebut menyebabkan Yahya tewas di tempat kejadian, sementara istrinya mengalami luka-luka.

Lurah Battang Rahman saksi mengatakan iya benar dan satu orang meninggal dunia di tempat, Kamis (19/10/2023).

Insiden itu terjadi di kilometer 14 Kelurahan Battang, Kota Palopo, Rabu (18/10) sekitar pukul 18.15 Wita.

Rahman mengatakan tadi malam itu kondisi lagi hujan, terus ada laporan ada mobil jatuh ke jurang jadi warga langsung ke sana untuk bantu evakuasi.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Palopo AKP Supriadi mengatakan mobil yang ditumpangi Yahya dan istrinya melaju dari arah Toraja menuju ke Palopo. Informasi sementara, insiden tersebut berawal saat mobil korban memberi ruang kepada mobil di belakangnya untuk menyalip.

Supriadi menjelaskan korban memberikan jalan untuk pengemudi di belakangnya melambung. Namun, saat menepi di sebelah kiri jalan, ban mobil Pendeta Yahya keluar dari bahu jalan dan masuk jurang.

Sementara sang istri, Adriana Siang mengalami lecet bahu kiri dan kanan, bengkak kaki kanan, nyeri tekan bahu kiri dan kanan, memar lutut kanan dan dirawat di RSU Bintang laut Palopo.(Rq/detik)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

twenty − thirteen =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Tragedi Wabah Kolera di Ethiopia, 31 Orang Meninggal Dunia.

Internasional - Setidaknya 31 orang dilaporkan meninggal akibat wabah...

Demonstran Yahudi Gelar Aksi di Trump Tower, Desak Pembebasan Aktivis Pro-Palestina.

Internasional - Puluhan aktivis Yahudi melakukan aksi unjuk rasa...

Hasil Liga Voli Korea: Megawati Cetak 35 Poin, Red Sparks Bungkam Al Peppers.

Nasional - Megawati Hangestri Pertiwi menjadi pemain kunci dalam...

Ledakan Dua Kapal di Perairan Lamongan, 3 Orang Meninggal dan 1 Hilang.

Nasional - Kapal MT Ronggolawe dan TB Rosalyn 08...