PacitanSeorang Warga Pacitan Ditemukan Tewas Terbakar di Hutan

Seorang Warga Pacitan Ditemukan Tewas Terbakar di Hutan

Date:

Pacitan – Seorang warga ditemukan sudah tidak bernyawa di hutan Dusun Pule RT 001 RW 001, Desa Gondang, Kecamatan Nawangan, Kabupaten Pacitan pada Jumat 10 November 2023 sekira pukul 18.30 WIB.

Korban adalah Tukat, seorang laki laki kelahiran 30 Juni 1943 warga asal RT 001 RW 001, Dusun Pule, Desa Gondang, Kecamatan Nawangan. Korban tewas diduga karena terjatuh dari tebing pada saat mencoba memadamkan api kebakaran hutan dan lahan miliknya.

Menururt keterangan Kepala Dusun setempat, Widarto, sekitar pukul 07.00 WIB, korban berpamitan pergi ke ladang untuk mencari pakan ternak. Namun hingga pukul 18.00 WIB, korban tidak kunjung pulang ke rumah. Selanjutnya keluarga bersama warga mencari korban ke hutan tempat korban biasa mencari rumput.

Dari hasil pencarian, pukul 19.00 WIB warga menemukan korban sudah dalam posisi meninggal dunia dengan luka bakar grade 3 diseluruh tubuh, kontraktor otot dan tulang.

Widarto melanjutkan, satu jam kemudian anggota Koramil 0801 / 05 Nawangan, polisi, Trantib, Nakes Puskesmas Nawangan tiba di lokasi kejadian dan melakukan olah TKP untuk mengetahui sebab meninggalnya korban.  Pukul 22.30 WIB, korban dievakuasi selanjutnya pemakaman dilaksanakan.

Korban tewas diduga terjatuh dari tebing saat hendak memadamkan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi di ladang miliknya. Lokasinya pun jauh dari pemukiman.

Kateni, warga setempat mengatakan, bahwa dugaannya, korban mengetahui ada kebakaran hutan. Ia berusaha memadamkan api. Karena kelelahan dan kesulitan bernapas akibat terus-menerus terkena kepulan asap, korban akhirnya pingsan terjatuh lalu ikut terbakar. Jarak lokasi jauh dari pemukiman. Jalan kaki saja 2 jam lebih.

Dari hasil penyelidikan oleh pihak kepolisian penyebab meninggalnya korban karena terjatuh dari tebing dan terbakar oleh rumput yang di bakar korban, dan dari hasil olah TKP tidak ditemukan adanya unsur penganiayaan.

Dihimbau kepada masyarakat yang mengetahui adanya kebakaran hutan dan lahan diminta untuk tidak sembarangan memadamkan api. Agar mencari bantuan terlebih dahulu atau menghubungi perangkat Desa, BPBD Kabupaten Pacitan dan pihak berwajib lainnya. (Nh/tvonenews)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

one × 5 =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Ole Romeny Jadi Pemain Terbaik Timnas Indonesia Saat Kalah dari Australia.

Internsional - Ole Romeny disebut sebagai pemain Timnas Indonesia...

Media Asing Soroti Pengesahan RUU TNI di Indonesia yang Kontroversial.

Internasional - Sejumlah media luar negeri menyoroti pengesahan revisi...

Revisi UU TNI Resmi Disahkan, Ini Poin-poin Perubahannya.

Nasional - Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI)...

Terjebak Modus Polisi Gadungan, Wanita di Singapura Kehilangan Hingga Rp14 Miliar.

Internasional - Seorang perempuan berusia 50 tahun di Singapura,...