PacitanRemaja Pacitan Diserang Ular Kobra, Mata Terkena Semburan Bisa

Remaja Pacitan Diserang Ular Kobra, Mata Terkena Semburan Bisa

Date:

Pacitan – Salah seorang warga Lingkungan Krajan Lor, Ploso, Pacitan, harus dilarikan ke rumah sakit. Sebab mata remaja 14 tahun itu disembur ular kobra. Saat itu, korban bernama Galang tengah melihat ular yang terjerat jaring tersebut. Peristiwa itu terjadi, Senin (30/10) siang.

Sikum, seorang saksi mata, mengungkapkan saat sedang mencari rumput di kebun melihat remaja (korban) sedang bermain ranting pohon. Korban mengetahui ada ular terjerat di jaring dan mendekatinya. Tiba-tiba anak tersebut tersembur ular di bagian matanya.

Sikum menambahkan korban dibawa ke IGD RSUD dr Darsono Pacitan untuk mendapatkan perawatan. Sementara, warga lainnya menghubungi petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Satpol PP Pacitan untuk mengevakuasi ular yang masih terjerat jaring.

Kabid Damkar Satpol PP Pacitan Sugito menyebutkan, ular tersebut jenis ular kobra Jawa dengan panjang 150 sentimeter. Kemudian ular kobra tersebut diamankan di mako damkar. Ular itu adalah salah satu jenis kobra yang mampu menyemburkan racun berbisa ke arah pengganggunya. (Fm/radarmadiun)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

3 × three =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Mengenal Wings Group, Perusahaan Penghasil Produk Rumah Tangga dan Perawatan Tubuh Terkemuka di Indonesia

Ponorogo - Wings Group telah berhasil membangun reputasi sebagai...

SavePlus, Solusi Pembayaran Digital Untuk Bisnis Anda

Ponorogo - Dalam era digital saat ini, pembayaran digital...

Kantor Imigrasi Ponorogo Edukasi Masyarakat Tentang Layanan Keimigrasian

Ponorogo - Kantor Imigrasi Ponorogo melakukan talkshow dengan Radio...

Bank Mitra Syari’ah Hadirkan Solusi Keuangan Syari’ah di Ponorogo

Ponorogo - Bank Mitra Syari'ah meluncurkan produk tabungan dan...