NasionalPulau Bali Merupakan Salah Satu Pulau Terbaik Dunia

Pulau Bali Merupakan Salah Satu Pulau Terbaik Dunia

Date:

Bali – Pulau Bali masih menjadi primadona wisata di Indonesia untuk turis mancanegara. Keindahan Bali tidak terbantahkan sehingga dianggap tepat untuk dijadikan destinasi wisata. Bahkan, majalah travel Amerika Serikat, Travel + Leisure, menempatkan Bali sebagai salah satu pulau terbaik di dunia pada Juli lalu.

Tempat yang dijuluki sebagai Pulau Dewata ini menduduki urutan ketiga dalam daftar 25 pulau terbaik di dunia versi Travel + Leisure. Bali meraih nilai 92,51.

Bali hanya berada di bawah Pulau Ischia di Italia, yang memperoleh nilai 94,61, dan Maldives yang meraup nilai 94,44 dalam peringkat yang diberikan oleh pembaca Travel + Leisure ini.

1. Destinasi Wisata Lengkap

Bali bukan hanya memiliki pemandangan pantai yang menakjubkan. Pulau Dewata juga punya panorama alam indah lainnya yang otentik dan asri, seperti Ubud.

Bahkan, Bali punya Istana Tampaksiring, yang merupakan salah satu istana kepresidenan. Anda bisa liburan bersama teman, pasangan, keluarga, atau bahkan sendiri, semuanya sama-sama seru dilakukan di Bali.

2. Seni Lintas Budaya

Bali memiliki perpaduan seni lintas budaya, dari mulai arsitektur bangunan ala Hinda dan Budha yang sering ditemui di sana, hingga seni ukir kayu yang juga terkenal.

Sementara Ubud dikenal dengan seni lukisnya, di mana di sana terdapat museum tertua di Bali yang berisikan karya seni lukis lokal, baik tradisional maupun modern.

Keunikan budaya Bali begitu kaya dan hal itu sudah ada sejak zaman kerajaan hingga sekarang di era kemerdekaan.

3. Aneka Kuliner Lezat

Untuk urusan kuliner, masakan khas Bali ternyata juga disukai turis asing. Tidak sedikit wisatawan yang datang ke Bali untuk berburu kuliner, di samping menikmati pesona alamnya.

Ayam betutu, nasi campur, nasi tepeng, dan sate lilit merupakan makanan tradisional khas bali yang terkenal. Sudah punya pemandangan alam indah, makanannya pun lezat.

4. Masyarakatnya Ramah

Jika Anda masuk dalam daftar pulau terbaik di dunia, yang harus dimiliki bukan hanya pesona dan kebudayaan, tapi juga masyarakatnya. Kebetulan Bali punya masyarakat yang sangat ramah.

Dunia mengenal Bali sebagai pulau dengan keramahan penduduk lokalnya. Masyarakat Bali dikenal sopan dan punya tata bicara yang halus.

Kehidupan di Bali juga damai dan tentram, yang membuat turis-turis asing betah berlama-lama liburan di Pulau Dewata.

5. Atraksi Tari-tarian

Bali memiliki budaya yang kaya, salah satunya dengan keunikan sejumlah tari tradisional. Tari-tarian itu ternyata menjadi magnet bagi wisatawan.

Tari Kecak, Tari Barong, dan Tari Legong merupakan tari tradisional Bali yang sering dipentaskan. Wisata bersifat atraksi ini memanjakan mata para turis.

Jadi, jika ke Bali, Anda dipastikan mendapatkan kelengkapan wisata dari mulai pesona alam, kuliner, hingga atraksi wisata, sehingga ketika pulang berlibur dari Pulau Dewata, Anda benar-benar puas. (Mu/cnn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

five × one =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Operasi Zebra Semeru 2024 di Ponorogo, Pengendara Tertib Dapat Reward

Ponorogo - Satlantas Polres Ponorogo memiliki cara tersendiri untuk...

Kemenag Pastikan Tidak Ada Larangan Pernikahan di Hari Libur: Penghulu Siap Layani di Lokasi Pilihan

Ponorogo - Kementerian Agama (Kemenag) mengklarifikasi bahwa tidak ada...

MTSN 2 Ponorogo Sabet Prestasi di Kejuaraan Lomba PBB Tingkat SMP Sederajat

Ponorogo - Pada Upacara peringatan HUT TNI ke-79 yang...

Penipuan Mengatasnamakan Pengobatan Ida Dayak

Ponorogo - Ramai menjadi perbincangan warganet di Ponorogo bawasanya...