HomeNgawiPerhutani Hitung Ulang Stok Kayu Pascakebakaran TPK Banjarejo

Perhutani Hitung Ulang Stok Kayu Pascakebakaran TPK Banjarejo

Date:

Ngawi– Ratusan gelondong kayu mahoni dan sengon di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) Banjarejo masuk Desa Banjarbanggi, Pitu, terbakar Jumat (22/9) petang.

Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ngawi menginvestigasi dan menghitung stok kayu di Tempat Penimbunan Kayu guna mengetahui jumlah pasti yang hangus terbakar.

Administratur (Adm) Perhutani KPH Ngawi Tulus Budyadi mengatakan pihaknya harus melakukan stock opname.

Menurut Tulus, proses penghitungan jumlah kayu yang terbakar membutuhkan waktu. Estimasi selesainya pun belum dapat diperkirakan.

Di sisi lain, pihaknya juga menyelidiki musabab munculnya api. Informasi yang diterimanya kobaran si jago merah datang dari arah timur TKP. Karena angin yang cukup kencang membuat api meluas hingga membakar tumpukan kayu.

Di sisi lain, petugas pemadam kebakaran (damkar) satpol PP membutuhkan waktu sekitar lima jam untuk memadamkan api. Pembasahan baru bisa dilakukan pukul 21.30.

Nur Sidiq, salah satu petugas damkar mengatakan kayu mahoni dan sengon yang terbakar termasuk kayu rimba yang sulit dipadamkan karena masih menyisakan bara.

Selain jenis kayu, lokasi yang banyak tumpukan kayu membuat petugas kesulitan menjangkau titik api. Mobil damkar tidak bisa mengakses semua titik api.(Rq/radarmadiun)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

one × 4 =

Share post:

#TERPOPULER

#TERKAIT

Forum Masyarakat Trisno Kang Giri Gelar Aksi Damai di Depan Gedung DPRD Kabupaten Ponorogo

PONOROGO – Sejumlah masyarakat yang tergabung dalam Forum Masyarakat...

Liga Sepak Bola Pelajar Piala Bupati Ponorogo 2025 Berakhir, SMPN 2 Ponorogo dan Ponpes Gontor Raih Juara

PONOROGO - Gelaran Liga Pelajar tingkat SLTP/sederajat dan SLTA...

Haul Akbar Ponorogo, Bunda Lisdyarita: Haul dan Istighosah adalah Benteng Spiritual di Tengah Tantangan Zaman

PONOROGO - Plt Bupati Ponorogo, Hj Lisdyarita, S.H mengikuti...

Milad ke-113 Muhammadiyah, Bunda Lisdyarita: Semoga Semakin Maju dan Berkembang

PONOROGO - Peringatan Milad ke 113 Muhammadiyah di Ponorogo...