MadiunPecinta Alam Madiun Kibarkan Bendera Merah Putih Di Tebing Kertoembo Madiun

Pecinta Alam Madiun Kibarkan Bendera Merah Putih Di Tebing Kertoembo Madiun

Date:

Madiun – Peringatan HUT Kemerdekaan ke-78 Indonesia di Desa Kandangan, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun sangat istimewa. Para pecinta alam Madiun  membentangkan bendera Merah-Putih di Tebing Kertoembo yang berada di desa tersebut.
Di antara 70 peserta peringatan kemerdekaan, ada bocah berusia delapan tahun yang ikut bertugas membentangkan Sang Saka Merah-Putih pada detik-detik proklamasi pukul 10.00 tepat.
Bendera yang dibentangkan berukuran 9 meter x 6 meter. Butuh enam petugas untuk membentangkan bendera raksasa tersebut. Agastya Alpine, bocah delapan tahun asal Magetan ini pun tidak ragu memanjat tebing dan membentangkan bendera tersebut.
Dia bersama lima petugas lainnya terlihat tidak kesulitan saat mengibarkan bendera Merah-Putih pada ketinggian tebing lebih dari 50 meter pada 800 MDPL.Alpine terbiasa berlatih panjat tebing bersama ayahnya.
Koordinator penyelenggara Muhammad Subhanul Karim menuturkan, kegiatan pembentangan bendera di tebing saat 17 Agustus ini sudah kali ketiganya dilakukan kumpulan komunitas pecinta alam di Madiun Raya.
Mereka bekerja sama dengan Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI). Tujuan kegiatan itu untuk mengisi kemerdekaan dengan hal positif, sekaligus menanamkan jiwa patriotisme dan nasionalisme serta cinta tanah air. Memilih di Kertoembo, selain daerah landai, tebing lumayan tinggi dan yang utama aksesnya lebih mudah dibanding tebing-tebing lain.(Hs/Radarmadiun)
 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

18 − fifteen =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Mbok Yem Jalani Perawatan, Keluarga Sebut Ia Tetap Bertekad Kembali ke Puncak Lawu.

Ponorogo - Sosok Mbok Yem, yang telah melegenda di...

Menjelang Laga Bahrain vs Indonesia, Dubes Mengaku Merasakan Kehangatan.

Internasional - Duta Besar Kerajaan Bahrain, Ahmed Abdulla Alharmasi...

Presiden Filipina Bongbong Marcos Angkat Bicara Terkait Penangkapan Rodrigo Duterte.

Internsional - Presiden Filipina Ferdinand 'Bongbong' Marcos Jr. menanggapi...

Kejagung Geledah Depo BBM Pertamina Plumpang, Dokumen Penerimaan BBM Disita.

Nasional - Kejaksaan Agung (Kejagung) menyatakan telah menggeledah Depo...