UncategorizedBanjir Melanda Jl. Letjend Suprapto Ponorogo, Curah Hujan Deras dan Drainase Meluap

Banjir Melanda Jl. Letjend Suprapto Ponorogo, Curah Hujan Deras dan Drainase Meluap

Date:

Ponorogo – Banjir melanda Jalan Letjend Suprapto, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo, pada Selasa Sore (24/12/24). Banjir ini disebabkan oleh curah hujan yang sangat deras dan meluapnya saluran drainase.

Menurut Adi (25), warga sekitar, tempat ini memang sering terjadi banjir. “Kami sudah terbiasa dengan banjir, tapi kali ini lebih parah. Saluran drainase yang kecil, hujan deras, dan tumpukan ranting serta sampah menyebabkan air meluap,” katanya.

Ranting dan sampah

Aliran air banjir diperkirakan berasal dari Sungai Pulung yang meluap. Curah hujan yang sangat deras selama beberapa jam menyebabkan saluran drainase tidak mampu menampung air, sehingga meluap dan menggenangi jalan-jalan dan rumah warga.

Jumadi (48), warga lainnya, menambahkan, “Aliran air banjir ini biasanya dari Sungai Pulung yang meluap. Kadang hujan di sini tidak terlalu deras, tapi kalau hujan di daerah timur deras disini udah pasti banjir.”

Drainase Meluap

Pemerintah Kabupaten Ponorogo telah melakukan pengerukan saluran drainase beberapa bulan lalu, namun hasilnya belum efektif. “Beberapa bulan lalu sebenernya udah di keruk, tapi mungkin pengerukannya kurang dalam jadi belum bisa menampung air hujan dengan baik,” tambah Jumadi.

Masyarakat setempat mengharapkan perhatian dan tindakan cepat dari Pemerintah Kabupaten Ponorogo untuk mengatasi banjir dan mencegah kejadian serupa di masa depan. (rm/jurnalissonggolangit)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

eighteen + 2 =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Malaysia Ditolak 4 Pemain, Indonesia Tambah Naturalisasi 6 Pemain Baru.

Internasional - Timnas Indonesia dan Malaysia mengalami nasib berbeda...

Pemerintah Menunda Pengangkatan CPNS-PPPK: Benarkah Demi Efisiensi?

Nasional - Pemerintah Republik Indonesia di bawah kepemimpinan Prabowo...

PMI Beri Apresiasi Bagi Pendonor di Bulan Suci Ramadhan.

Ponorogo – Palang Merah Indonesia (PMI) Ponorogo memastikan bahwa...

Skuad Timnas Indonesia Lebih Mahal 5 Kali Lipat dari Vietnam.

Internasional - Patrick Kluivert telah memilih skuad Timnas Indonesia...