Ponorogo – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko melakukan kunjungan kerja ke Sungai Keyang Jetis pada Senin pagi (23/12).
Kunjungan orang nomor satu di Ponorogo ini disambut hangat oleh masyarakat sekitar, kunjungan ini bertujuan untuk memantau langsung situasi terkini pasca banjir yang melanda sungai Keyang Jetis dan sekitarnya.
Dalam rangka meninjau langsung lokasi yang terdampak banjir, Sugiri Sancoko terjun langsung dan melihat kondisi di lapangan.

Luapan sungai yang terjadi pada Senin (16/12), mengakibatkan beberapa rumah dan juga pohon bambu roboh diterjang banjir.
Menurut warga sekitar, Supriyadi menjelaskan bahwa banyak pohon bambu di pinggiran sungai yang roboh akibat diterjang banjir, selain itu air setinggi kurang lebih 30 sampai 50 cm masuk kedalam rumah.

“Banyak pohon bambu yang roboh, air juga masuk kedalam rumah setinggi lutut, ” ujarnya.
Selain itu, pakan ternak dan pupuk milik warga juga ada yang ikut terendam banjir, salah satunya milik Kaseno.
Ia mengatakan, “pakan dan pupuk saya juga ikut terendam banjir kemarin itu, air masuk ke gudang,” ungkapnya. (rm/jurnalissonggolangit)