HomeUncategorizedPelajar Tewas Usai Kecelakaan dengan Pajero Sport di Jombang

Pelajar Tewas Usai Kecelakaan dengan Pajero Sport di Jombang

Date:

Jombang – Seorang pelajar berinisial MIA (15), warga Kecamatan Sumobito meninggal usai kecelakaan di Jl Raya Kolondono Desa Grobogan Kecamatan Mojowarno Kabupaten Jombang, Senin (20/11/2023) sekitar pukul 23.00 WIB.

Salah satu saksi mata Didik Purwanto (44) menjelaskan, kecelakaan bermula ketika Mitsubishi Pajero S-1070-PB yang dikemudikan Aris Rudi Hariyono (43), warga Perum Pondok Asri Desa Payaman Kecamatan Secang Kabupaten Magelang, melaju dari timur ke barat.

Mendekati lokasi kejadian, pengemudi Pajero diduga kurang memperhatikan arus lalu lintas samping kanan saat berbelok. Sehingga tertabrak oleh sepeda motor Honda Scoopy S-4828-OAB yang dikendarai YF (15), warga Kecamatan Sumobito.

YF membonceng MIA yang juga warga Sumobito. Sepeda motor yang dikendarainya sedang melaju dari utara ke selatan. Kecelakaan pun tidak bisa dihindari. Kedua pelajar terbanting ke aspal. Warga yang mengetahui kecelakaan tersebut langsung memberikan bantuan.

Kedua pelajar dilarikan ke RSK (Rumah Sakit Kristen) Mojowarno Jombang. YF mengalami luka, sedang MIA meninggal saat menjalani perawatan di RSK Mojowarno. Kasus kecelakaan itu ditangani Satlantas Polres Jombang.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setiyanto membenarkan adanya kecelakaan yang menelan satu korban jiwa tersebut. Satlantas juga sudah melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara). Pihaknya masih mendalami penyebab pasti kecelakaan tersebut. Anang juga mengimbau agar masyarakat senantiasa hati-hati dalam berkendara. (Fm/beritajatim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

three × 5 =

Share post:

#TERPOPULER

#TERKAIT

Forum Masyarakat Trisno Kang Giri Gelar Aksi Damai di Depan Gedung DPRD Kabupaten Ponorogo

PONOROGO – Sejumlah masyarakat yang tergabung dalam Forum Masyarakat...

Liga Sepak Bola Pelajar Piala Bupati Ponorogo 2025 Berakhir, SMPN 2 Ponorogo dan Ponpes Gontor Raih Juara

PONOROGO - Gelaran Liga Pelajar tingkat SLTP/sederajat dan SLTA...

Haul Akbar Ponorogo, Bunda Lisdyarita: Haul dan Istighosah adalah Benteng Spiritual di Tengah Tantangan Zaman

PONOROGO - Plt Bupati Ponorogo, Hj Lisdyarita, S.H mengikuti...

Milad ke-113 Muhammadiyah, Bunda Lisdyarita: Semoga Semakin Maju dan Berkembang

PONOROGO - Peringatan Milad ke 113 Muhammadiyah di Ponorogo...