PonorogoKPU Ponorogo Sewa Gudang Bulog untuk Tempat Logistik

KPU Ponorogo Sewa Gudang Bulog untuk Tempat Logistik

Date:

Ponorogo – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU) Ponorogo melakukan sejumlah persiapan penting jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Salah satunya yang dilakukan oleh KPU Ponorogo ialah dengan menyewa gudang milik Bulog yang berada di jalan Raya Ponorogo – Madiun, Kecamatan Babadan. Hal itu dilakukan untuk menyimpan logistik pemilu nantinya.

Ketua KPU Ponorogo Munajat mengatakan untuk penyimpanan logistik, pihaknya sewa gudang milik Bulog yang berada di Kecamatan Babadan.

Menyewa gudang itu sangat penting dilakukan, sebab kantor KPU saat ini  dinilai tidak memiliki ruang penyimpanan yang cukup besar. Selain itu tanah hibah dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo juga belum bisa digunakan karena masih belum memiliki bangunan.

Munajat mengungkapkan bahwa gudang tersebut diperlukan untuk dua tahun. Dengan biaya sewa sekitar Rp 600 juta selama kurun waktu penyewaan tersebut. Gudang Bulog ini dipilih karena memiliki sejumlah keunggulan. Mulai letaknya yang strategis, area yang luas, dan fasilitas gedung yang masih dalam kondisi baik. Kendaraan logistik besar bisa masuk, juga bebas dari ancaman banjir, jadi aman untuk menyimpan logistik.

Munajat menambahkan bahwa semua persiapan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024 di Ponorogo. Sehingga dipilih gudang Bulog ini agar logistik pemilu dapat tersimpan dengan aman serta mudah diakses. Dengan lokasi gudang yang strategis dan fasilitas yang memadai, KPU Ponorogo berharap dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam proses pemungutan suara nanti. (Yi/BeritaJatim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

3 × one =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Ole Romeny Jadi Pemain Terbaik Timnas Indonesia Saat Kalah dari Australia.

Internsional - Ole Romeny disebut sebagai pemain Timnas Indonesia...

Media Asing Soroti Pengesahan RUU TNI di Indonesia yang Kontroversial.

Internasional - Sejumlah media luar negeri menyoroti pengesahan revisi...

Revisi UU TNI Resmi Disahkan, Ini Poin-poin Perubahannya.

Nasional - Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI)...

Terjebak Modus Polisi Gadungan, Wanita di Singapura Kehilangan Hingga Rp14 Miliar.

Internasional - Seorang perempuan berusia 50 tahun di Singapura,...