Nasional28 TPS di Papua Pegunungan Berada di Sekitar KKB

28 TPS di Papua Pegunungan Berada di Sekitar KKB

Date:

Papua – Sebanyak 28 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Provinsi Papua Pegunungan berada di sekitar lokasi Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Irjen Pol Mathius Fakhiri di Wamena mengatakan, ada 28 TPS yang dilaporkan berada di sekitar lokasi KKB yakni lima dari delapan kabupaten di Provinsi Papua Pegunungan. Sabtu (7/10/2023).

Adapun lima kabupaten itu yakni Kabupaten Jayawijaya, Tolikara, Lanny Jaya, Pegunungan Bintang, dan Mamberamo Tengah.

Kapolda Papua menjelaskan, pihaknya telah melakukan pengelompokan terhadap total 5.850 TPS.

Dari jumlah itu, TPS yang masuk kategori rawan sebanyak 4.289 TPS.

Terbanyak adalah di Kabupaten Yahukimo sebanyak 1.341 TPS, Tolikara 1.024 TPS, Jayawijaya 763 TPS, Lanny Jaya 613 TPS, Nduga 223 TPS, Mamberamo Tengah 123 TPS, Yalimo 144, kemudian Pegunungan Bintang 88 TPS.

Kemudian, TPS sangat rawan sebanyak 619 TPS tersebar di Lanny Jaya 253 TPS, Nduga 180 TPS, Pegunungan Bintang 122 TPS, Tolikara 59 TPS, Mamberamo Tengah 4, dan Jayawijaya 1 TPS.

Fakhiri menuturkan, untuk kategori kurang rawan ada 768 TPS yang tersebar di enam kabupaten. Dua kabupaten yang TPS-nya tidak masuk kategori kurang rawan, yaitu Tolikara dan Yahukimo.

Fakhiri mengungkapkan, bupati dapat mengajukan permintaan pemindahan TPS untuk mengantisipasi gangguan keamanan. Dari penjelasan ketua KPU Provinsi Papua Pegunungan, terungkap pemindahan TPS itu dapat diusulkan ke KPU setempat disertai alasan. Setelah ada persetujuan baru nanti ada pemindahan. (Mu/kompas)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

two − one =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Warga Temon Sawoo Berjuang untuk Akses Air Bersih di Musim Kemarau

Ponorogo - Kondisi di kawasan Jalan Bayang Kaki, Desa Temon,...

Operasi Zebra Semeru 2024 di Ponorogo, Pengendara Tertib Dapat Reward

Ponorogo - Satlantas Polres Ponorogo memiliki cara tersendiri untuk...

Kemenag Pastikan Tidak Ada Larangan Pernikahan di Hari Libur: Penghulu Siap Layani di Lokasi Pilihan

Ponorogo - Kementerian Agama (Kemenag) mengklarifikasi bahwa tidak ada...

MTSN 2 Ponorogo Sabet Prestasi di Kejuaraan Lomba PBB Tingkat SMP Sederajat

Ponorogo - Pada Upacara peringatan HUT TNI ke-79 yang...