UncategorizedErick Singgung Bersih-bersih BUMN, terkait Eks Dirut Pertamina jadi Tersangka KPK

Erick Singgung Bersih-bersih BUMN, terkait Eks Dirut Pertamina jadi Tersangka KPK

Date:

Radio Songgolangit

Jakarta – Menteri BUMN Erick Thohir menyinggung tindakan bersih-bersih BUMN setelah mantan Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Karen Agustiawan menjadi tersangka kasus korupsi pengadaan Liquefied Natural Gas (LNG).
Erick mengatakan ia telah mencanangkan gerakan bersih-bersih BUMN sejak 2019. Ia ingin perusahaan milik negara mengedepankan akhlak dan tata pemerintahan yang baik.

Erick mengatakan, Ketika saya dipercaya, diberi amanah oleh Bapak Presiden sebagai pembantu beliau untuk mentransformasi BUMN, sejak awal saya bilang harus ada program bersih-bersih BUMN, Rabu (20/9).

Ia bercerita banyak isu korupsi di BUMN yang dikaitkan ke dirinya. Namun, Erick memastikan BUMN di era kepemimpinannya bersih dan transparan.

Erick menambahkan sekarang di hal-hal seperti ini kadang-kadang diputarbalikkan seakan-akan wah ini kenapa gitu. Tapi saya bisa jamin bahwa di zamannya saya ini, saya berusaha benar – benar menjaga struktur, sistem yang lebih transparan dan baik.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebelumnya menetapkan mantan Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan menjadi tersangka kasus korupsi pengadaan Liquefied Natural Gas (LNG) di PT Pertamina (Persero) tahun 2011-2021.

Seluruh kargo LNG milik PT Pertamina yang dibeli dari perusahaan CCL LLC Amerika Serikat menjadi tidak terserap di pasar domestik. Karen diperkirakan merugikan keuangan negara sekitar US$140 juta yang ekuivalen dengan Rp2,1 triliun. (Gm/CNNIndonesia)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

4 × four =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Terjebak Modus Polisi Gadungan, Wanita di Singapura Kehilangan Hingga Rp14 Miliar.

Internasional - Seorang perempuan berusia 50 tahun di Singapura,...

Australia vs Indonesia: Kluivert Percaya Garuda Akan Pecahkan Rekor 44 Tahun.

Nasional - Patrick Kluivert meyakini bahwa Timnas Indonesia berpeluang...

Penemuan 59 Ladang Ganja di Bromo, 4 Orang Ditetapkan sebagai Tersangka.

Nasional - Kepala Bidang Wilayah II Taman Nasional Bromo...

Hujan Gerimis Pengaruhi Omset Pedagang Pasar Malam Alun-Alun Ponorogo.

Ponorogo – Hujan gerimis yang sering mengguyur kawasan Alun-Alun...