UncategorizedLahan Setengah Hektare Milik Warga Trenggalek Hangus Dicium Si Jago Merah

Lahan Setengah Hektare Milik Warga Trenggalek Hangus Dicium Si Jago Merah

Date:

Trenggalek – Kebakaran hutan kembali terjadi di salah satu hutan di Kabupaten Trenggalek. Setidaknya, seribu liter air berhasil memadamkan kobaran api di lahan seluas setengah hektare.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Trenggalek, Triadi Atmono mengungkapkan mendapat laporan dari masyarakat pada hari Minggu, 17 September 2023 pukul 11.30 telah terjadi kebakaran Dusun Bendogolor Desa Wonocoyo Kecamatan Panggul.

Triadi menambahkan bahwa data tempat kejadian kebakaran yaitu hutan dan lahan seluas kurang lebih setengah hektar yang menghabiskan air untuk memadamkan api sebanyak 1000 liter. Dugaan penyebab kebakaran hutan dan lahan disebabkan oleh pembakaran sampah di lokasi. Petugas mendapat laporan langsung menuju lokasi dan tiba pukul 11.35 WIB. Mulai operasi pemadaman hingga berhasil memadamkan waktu baru pukul 14.00 WIB.

Plt Kasatpol PPK Trenggalek menyampaikan bahwa perihal kendala yang dialami petugas gabungan yaitu pemadaman tidak menggunakan mobil pemadam kebakaran, serta tidak ada sumber air di sekitar lokasi kejadian. Sehingga petugas hanya menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR). Petugas memadamkan dengan menggunakan alat seadanya bersama Anggota TNI, BPBD, Redkar, PMI dan warga sekitar.

Sebagai informasi, kebakaran ini kali kedua dalam waktu tak berselang lama. Musim kemarau membuat lahan mengering sehingga mudah terbakar. Pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar tidak sembarang membuang putung rokok hingga menunggu saat membakar sampah. (Nh/vivajatim)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

five × 2 =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Mengenal Wings Group, Perusahaan Penghasil Produk Rumah Tangga dan Perawatan Tubuh Terkemuka di Indonesia

Ponorogo - Wings Group telah berhasil membangun reputasi sebagai...

SavePlus, Solusi Pembayaran Digital Untuk Bisnis Anda

Ponorogo - Dalam era digital saat ini, pembayaran digital...

Kantor Imigrasi Ponorogo Edukasi Masyarakat Tentang Layanan Keimigrasian

Ponorogo - Kantor Imigrasi Ponorogo melakukan talkshow dengan Radio...

Bank Mitra Syari’ah Hadirkan Solusi Keuangan Syari’ah di Ponorogo

Ponorogo - Bank Mitra Syari'ah meluncurkan produk tabungan dan...