JombangKecelakaan Pasutri di Jombang, Istri Tewas Suami Luka Berat

Kecelakaan Pasutri di Jombang, Istri Tewas Suami Luka Berat

Date:

Jombang – Kecelakaan maut terjadi di Jl Raya Laksda Adi Sucipto Desa Denanyar, Jombang, Sabtu (4/11/2023) malam. Kecelakaan ini melibatkan pasangan suami istri atau pasutri.

Akibatnya, sang istri meninggal di TKP (Tempat Kejadian Perkara), sedangkan suami mengalami luka berat dan dilarikan ke RSUD Jombang.

Salah seorang warga, Slamet (38) yang menjadi saksi mata menjelaskan, kecelakaan bermula ketika Imam Asmari (57) mengendarai sepeda motor Honda Beat S-4712-OCM. Warga Desa Denanyar Jombang ini memboceng istrinya, Agustiningsih (56). Imam melaju dari utara ke selatan.

Mendekati lokasi kejadian, Imam diduga mengambil haluan terlalu ke kanan. Bahkan Imam juga kurang memperhatikan kondisi depan. Padahal pada saat bersamaan melaju mobil Toyota Kijang Innova S-1594-XJ yang dikemudikan Aan El Irafani (45), warga Perum Denanyar.

Karena jarak sudah dekat, Aan tidak bisa menguasai keadaan. Tabrakan antara keduanya tidak bisa terhindarkan. Warga yang berada di sekitar lokasi langsung memberikan pertolongan. Sedangkan warga lainnya melaporkan kejadian itu ke petugas terdekat.

Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setiyanto membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Pihaknya sudah melakukan olah TKP. Kemudian kedua kendaraan tersebut diamankan di Satlantas Jombang.

Anang mengatakan timnya masih melakukan pendalaman guna mengetahui secara pasti penyebab kecelakaan ini. Ia juga menghimbau agar masyarakat senantiasa berhati-hati di jalan dan mentaati rambu-rambu lalu lintas. (Fm/beritajatim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

4 × 1 =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

PMI Tingkatkan Edukasi Publik Lewat Diskusi Seputar Layanan Kemanusiaan.

Ponorogo – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Ponorogo berkolaborasi...

Pemkab Tangerang Rencanakan Kirim Siswa Nakal ke Barak TNI-Polri .

Nasional - Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten, berencana memberikan pendidikan...

Truk Tronton Tabrak Kopada, 11 Orang Meninggal di Jalan Purworejo-Magelang.

Nasional - Polisi memastikan bahwa sebelas korban yang meninggal...