MadiunWarga Madiun Ini Bakar Daun, Eh Rumah Tetangga Nyaris Ikut Hangus

Warga Madiun Ini Bakar Daun, Eh Rumah Tetangga Nyaris Ikut Hangus

Date:

Madiun – Aktivitas Hari Suciati, warga Kota Madiun, membakar daun kering kemarin (17/9) siang nyaris menimbulkan kebakaran di gudang tetangganya.

Kendati tidak sampai ludes, namun warga Jalan Bali, Gang Kereta, Kota Madiun, itu mengaku panik. Suci mengatakan, saat itu dirinya baru selesai membersihkan daun kering yang menyumbat talang rumahnya.

Setelah beres, daun tersebut kemudian Suci bakar. ibu Suci mengaku tidak meninggalkan daun terbakar itu sebenarnya.

Lebih lanjut, Suci mengaku bekas pembakaran daun kering yang dilakukannya juga sudah dimatikan dengan disiram air.

Karena dirasa aman, Suci lantas beranjak dari lokasi. Tapi, ternyata Suci masih mencium ada bau (benda) yang terbakar.

Suci sempat berlari meneriaki tetanggan samping rumahnya kalau ada kebakaran. Namun, ternyata tak digubris.

Dia sempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Hanya saja, cara tersebut tak berhasil.

Melihat api semakin berkobar, Suci lantas meminta tolong warga lain untuk membantu sekaligus menghubungi petugas pemadam kebakaran (damkar)

Suci mengungkapkan jera dengan perbuatannya. Tidak mau bakar bakar lagi. Ini yang terakhir kalinya. Yang terbakar, ya bedengnya milik tetangga. (Rq/radarmadiun)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

ten + 14 =

Share post:

Artikel Menarik

Artikel Terkait
Related

Warga Temon Sawoo Berjuang untuk Akses Air Bersih di Musim Kemarau

Ponorogo - Kondisi di kawasan Jalan Bayang Kaki, Desa Temon,...

Operasi Zebra Semeru 2024 di Ponorogo, Pengendara Tertib Dapat Reward

Ponorogo - Satlantas Polres Ponorogo memiliki cara tersendiri untuk...

Kemenag Pastikan Tidak Ada Larangan Pernikahan di Hari Libur: Penghulu Siap Layani di Lokasi Pilihan

Ponorogo - Kementerian Agama (Kemenag) mengklarifikasi bahwa tidak ada...

MTSN 2 Ponorogo Sabet Prestasi di Kejuaraan Lomba PBB Tingkat SMP Sederajat

Ponorogo - Pada Upacara peringatan HUT TNI ke-79 yang...